Membuat Acara Malam Tahun Baru 2020 Di Rumah
Tinggal menghitung hari kita akan memasuki tahun baru 2020, semalat tinggal tahun lalu, selamat datang tahun baru
Acara malam tahun baru memang bisa di katakan malam yang meriah, di malam tahun baru itu juga seluruh kota dan tempat wisata akan di banjiri jutaan orang, yang saya sendiri nggak tau asalnya dari mana saja, intinya pada malam itu mereka akan semua berkumpul di suatu tempat untuk memeriahkan malam tahun baru
Tapi mungkin malam tahun baru 2020 yang akan datang, saya sendiri nggak akan berkeliaran ke luar rumah, bukan berarti saya jomblo jadi malas keluar, tapi saya akan mencoba menghidupkan suasana yang seru di dalam rumah pada acara malam tahun baru
Mungkin di antara kalian akan berbeda pendapat dengan saya, mungkin untuk kalian nggak akan ada acara seru di dalam rumah pada acara malam tahun baru
Tapi jika ada di antara kalian yang nggak ingin keluar rumah saat tahun baru 2020 nanti, kalian bisa membuat acara-acara seru di rumah
Mungkin kalian bisa coba membuat acara-acara ini
1. Bakar-bakar
Pada malam tahun baru 2020 orang-orang akan pergi keluar rumah dan mendatangi tempat acara, tapi untuk kalian yang nggak ingin keluar rumah, bisa coba melakukan acara Bakar-bakar di rumah dengan keluarga, tentunya acara ini nggak akan kalah seru deh, sama acara di luar,tapi inget, jangan bakar-bakaran rumah ya.hee
2. Mengadakan game berhadiah
Kebayang nggak sih kalian untuk mengadakan game berhadiah dengan keluarga, saya nggak yakin kalau kalian kebayang hal seperti ini, heee
Jadi untuk kalian yang malas untuk keluar rumah di acara malam tahun baru 2020, kalian bisa ajak keluarga kalian untuk bermain game berhadiah di dalam rumah, pasti acara ini akan menghidupkan suasana di dalam rumah, dan tentunya bisa menghemat biaya juga
3. Kumpul dengan teman
Ini mungkin salah satu acara yang akan saya lakukan pada malam tahun baru 2020 mendatang, kemarin ada teman yang whatsapp saya, "bro malam tahun baru kita di rumah aja, kumpul-kumpul" Langsung saya jawab Ok, mungkin kumpul sama temen di malam tahun 2020 ini akan menjadi acara kumpul-kumpul yang menyenangkan
Itu aja sih tips dari saya, mungkin di antara kalian ada yang mau nambahin, silahkan tulis komentar di bawah ini ya.
Selamat tahun baru...
Post a Comment for "Membuat Acara Malam Tahun Baru 2020 Di Rumah"